Ping Blog Terbaik.
Memiliki blog
yang mempunyai trafik tinggi merupakan keinginan dari setiap blogger dan
webmaster. Namun karena banyaknya saingan di situs pencari mungkin blog
kita tidak akan muncul di halaman pertama search engine. Padahal kita
tahu cara untuk mendapatkan trafik blog tinggi adalah dengan nampang di
page one Google. Karena web crawler Google tidak setiap saat mengunjungi
laman blog, maka kita perlu memberitahu mereka tentang update terbaru
blog melalui Ping. Ping Blog adalah cara terbaik untuk menginformasikan kepada search engine kalau website / blog sudah update.
Buat yang pengen tahu pengertian Ping, Arsyad32 bakal jelasin apa itu Ping Blog. Ping
adalah cara yang biasa digunakan oleh para blogger untuk mempercepat
suatu artikel atau blog terindex search engine seperti Google, Yahoo!,
Bing, hingga AltaVista.
Ada
beberapa hal yang penting diketahui untuk mendapatkan hasil ping blog
terbaik, yaitu: Hanya lakukan ping website 1 kali sehari. Kenapa?
Karena bila anda terlalu sering melakukan ping website dalam sehari,
mesin pencari akan menganggap situs atau blog anda sebagai SPAM. Selain
itu, lakukanlah ping blog setelah anda mengupdate blog anda.
Ada beberapa ping website free yang
patut digunakan oleh blogger yang ingin mempercepat index artikel
mereka di search engine. Tidak hanya mempercepat artikel anda di-index
mesin pencari, tapi situs-situs berikut ini kadang menambahkan backlink
ke blog anda. (kata beberapa pakar SEO di forum).
Berikut 10 Ping Blog / Website Free Terbaik:
- Pingomatic.com (Alexa Rank: 1.602)
- GooglePing.com (Alexa Rank : 4.562)
- TotalPing.com (Alexa Rank : 5.308)
- Pingler.com (Alexa Rank: 5.791)
- PingFarm.com (Alexa Rank : 7.830)
- BulkPing.com (Alexa Rank : 8.241)
- MyPagerank.net (Alexa Rank : 11.278)
- Ping.in (Alexa Rank : 18.612)
- Pingates.com (Alexa Rank : 19.750)
- AutoPing.com (Alexa Rank : 21.249)
Itulah beberapa situs ping blog terbaik versi Blogger Indonesia.
Kalau anda mempunyai situs ping website free favorit anda yang belum
saya sebutkan disini, silahkan tambahkan di kotak komentar.
saya pernah pakai beberapa ping bot blog yang disebutkan diatas
BalasHapustapi menurut saya GooglePing.com yang paling bagus
beberapa menit setelah diping disitus tersebut, artikel blog langsung terindek Google :)
wah bagus nih informasinya
BalasHapussaya pikir juga begitu, namanya aja googleping ya pasti untuk google
BalasHapus