Cara Masuk Ke Safe Mode Di Windows8

Posted by Arsyad 32 on Senin, 25 Agustus 2014

Kini seiring dengan perkembangan teknologi yang terus meningkat, banyak varian teknologi yang semakin canggih seperti notebook dengan layar sentuh yang sudah lama ini ada di pasar Indonesia. Banyak pengguna yang memakai notebook dengan layar sentuh tersebut dengan memadukan Windows 8 sebagai sistem operasinya.

Windows 8 memang dirancang untuk layar sentuh, jika Anda menggunakan Windows 8 tidak pada teknologi layar sentuh maka Anda akan merasa tidak familier dengan cara menggunakan fitur-fitur pada Windows 8.
Sama seperti halnya saat masuk ke Safe Mode di Windows 8 berbeda dengan cara pada Windows XP maupun Windows 7, lalu bagaimana Cara Masuk ke Safe Mode Windows 8? Berikut ulasannya.
Seperti yang kita ketahui bersama pada Windows 7 maupun Windows XP untuk masuk ke safe model hanya dengan menekan tombol F8 pada saat booting, namun cara tersebut tidak berlaku untuk masuk ke Safe Mode pada Windows 8. Hal tersebut terjadi karena Windows 8 mempunyai waktu booting yang sangat cepat, apalagi jika menggunakan SSD untuk sistem operasi dan firmware UEFI, wah tidak akan sempat untuk menekan tombol F8.
1. Untuk masuk ke safe mode, langkah pertama adalah tekan tombol Shift + Restart
2. Lalu akan muncul 3 pilihan opsi, yaitu ContinueTroubleshoot dan Turn off your PC.Pilih Troubleshoot 
Cara Masuk ke Safe Mode Windows 8

3. Setelah berada di opsi Troubleshoot, terdapat 3 pilihan opsi lagi, dan pilihlah opsi Advanced Options
4. Lalu akan lebih banyak pilihan opsi, pilih opsi Startup Settings
5. Selanjutnya akan ada informasi untuk opsi mengganti restart Windows, opsi tersebut sudah termasuk mengaktifkan Safe mode, pilih tombol Restart
6. Setelah restart akan muncul 9 opsi pilihan seperti gambar di bawah ini:
Cara Masuk ke Safe Mode Windows 8 (2)
Anda dapat memilih Safe Mode sesuai keinginan Anda, terdapat macam pilihan safe mode, yaitu Safe Mode biasa, Safe Mode dengan Networking atau Safe Mode dengan Command Prompt.
Setelah semua langkah-langkah di atas dilakukan, maka komputer atau notebook Anda akan masuk ke Safe mode, tampilan Safe Mode tersebut tidak jauh berbeda dengan tampilan Windows sebelumnya. Kalau Anda ingin mengembalikan seperti semua atau keluar dari Safe Mode caranya mudah tinggal hanya melakukan booting ulang. Itu tadi tutorial singkat Tutorial Cara Masuk ke Safe Mode Windows 8. Selamat mencoba. sumber

Blog, Updated at: 02.59

1 komentar:

  1. Hi! I am not robot. I just voted you! I found similar content that readers might be interested in: VAMPYR

    BalasHapus